TOKYO. Pagi ini, pergerakan dollar AS melemah versus 13 dari 16 mata uang dunia. Pada pukul 08.28 waktu Tokyo, dollar melemah 0,2% menjadi US$ 1,3363 per euro. Namun, posisi dollar AS tak banyak mencatatkan perubahan di posisi 82,81 yen. Sementara, euro menguat 0,1% menjadi 110,66 yen.
Selain itu, dollar AS juga melemah 0,8% terhadap aussie menjadi US$ 1,0433. Sedangkan jika berhadapan dengan dollar Selandia baru, dollar melemah 0,5% menjadi 82,24.
Pelemahan dollar AS terhadap dollar Australia dan dollar Selandia Baru terjadi sebelum laporan mengenai Institute for Supply Management (ISM) AS pada bulan Maret dirilis. Para analis memprediksi, ISM akan naik ke level 53 pada bulan lalu dari level 52,4 pada Februari.
"Pasar menunggu data ISM yang positif. Kita akan melihat dollar AS akan sedikit melemah terhadap sejumlah mata uang dunia," jelas Emma Lawson, currency strategist National Australia Bank Ltd.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar