Rabu, 09 Februari 2011

ANTM kucuri anak usaha pinjaman Rp 1,307 triliun

Date : Feb 09 2011, 12:08
Title : News Story
Header : ANTM kucuri anak usaha pinjaman Rp 1,307 triliun


Story
=======================================================================================

JAKARTA. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) memberikan fasilitas shareholder loan
kepada PT Indonesia Chemical Alumina (PTICA) senilai US$ 140,5 juta atau setara
Rp 1,307 triliun.
PTICA merupakan perusahaan patungan antara ANTM dan Showa Denko K.K. (SDK)
Jepang, yang bertujuan mengembangkan proyek CGA Tayan yang berlokasi di
Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat. Perseroan menjadi pemegang 80% modal di
perusahaan tersebut.
Fasilitas pinjaman diberikan Perseroan karena hingga 4 Februari 2011,
PTICA belum mendapat pendanaan ekuitas lebih lanjut dari sponsor, maupun
pinjaman perbankan. Hal itu karena belum ada kejelasan dari Pemerintah apakah
Perseroan sebagai BUMN yang go public dapat menerbitkan corporate guarantee
sebagai jaminan dari pinjaman anak perusahaan.
Padahal, PTICA telah memberi komitmen down payment kepada pihak kontraktor
EPC, dan sudah jatuh tempo. Perusahaan wajib membayar untuk memastikan tidak
adanya wanprestasi terhadap kontrak EPC dan menghindari kemungkinan kenaikan
harga proyek oleh kontraktor EPC.
Proyek bernilai total US$ 450 juta ini digarap ANTM seiring target menjadi
korporasi global berbasis pertambangan berstandar kelas dunia pada 2020.
Perseroan berharap proyek CGA Tayan akan meningkatkan nilai pada cadangan
bauksit Perseroan. Proyek ini bakal memproduksi 300.000 ton CGA per tahun.
Hasil produksi sejumlah 200.000 ton akan digunakan SDK sebagai pengganti output
dari pabrik miliknya di Yokohama. Sementara 100.000 ton CGA akan dijual di
pasar Indonesia.
[ Dupla Kartini ]

KONTAN Wed, 09 Feb 2011 ( 11:56:21 WIB )


=======================================================================================

Tidak ada komentar:

Posting Komentar