Rabu, 30 Maret 2011

Latinusa Bagi Dividen Rp 25,23 Miliar


Jakarta - PT Pelat Timah Nusantara Tbk (NIKL) akan membagikan dividen tunai Rp 25,23 miliar. Angka itu setara 33,84% dari laba bersih 2010 yang sebesar Rp 74,58 miliar.

Seperti diikuti dari siaran pers perseroan, Rabu (30/3/2011), dividen tunai itu akan dibayarkan pada 12 Mei 2011.

Rencana pembagian dividen ini sudah disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham anak usaha PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) itu yang digelar hari ini.

Perusahaan yang lebih dikenal dengan nama Latinusa ini juga berencana menyisihkan 59,46% laba bersihnya atau sebesar Rp 44,34 miliar sebagai cadangan umum perseroan. Sedangkan sisanya 6,70% atau Rp 5 miliar ditetapkan sebagai cadangan wajib.

Seperti diketahui, Latinusa mencatatkan kenaikan laba bersih sebesar 77,58% menjadi Rp 74,58 miliar di 2010, dibandingkan laba 2009 yang sebesar Rp 41,99 miliar.

Pada perdagangan hari ini, hingga penutupan sesi I, saham NIKL naik 5 poin (1,28%) ke level 395 per lembar. Sahamnya diperdagangkan 66 kali dengan volume 2.507 lot senilai Rp 490,545 juta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar