Kamis, 24 Maret 2011

Seluruh sektor reli, IHSG ditutup naik 1,07% di sesi I


Date : Mar 24 2011, 12:30
Title : News Story
Header : Seluruh sektor reli, IHSG ditutup naik 1,07% di sesi I


Story
=======================================================================================
JAKARTA. Pada perdagangan sesi I hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan
(IHSG) berhasil dikunci di jalur hijau. IHSG mencatat kenaikan 1,07% ke level
3.594,356 setelah seluruh sektor mencatat kenaikan. Industri dasar menjadi
motor penggerak indeks dengan kenaikan 2,22%.
Jumlah saham yang naik 142, sedangkan yang turun sebanyak 49 saham.
Adapun, 67 saham lainnya tak menunjukan aktifitas.
Nilai perdagangan yang tercipta hingga siang ini sebesar total Rp 2,9
triliun dan volume saham yang diperdagangkan sebanyak 2 miliar.
Lima besar emiten top gainers adalah Japfa Tbk (JPFA) yang melesat 7,09%
ke Rp 3.400. Disusul Gema Grahasarana Tbk (GEMA) yang menguat signifikan 6,90%
ke Rp 310. First Media Tbk (KBLV) naik 6,59% ke Rp 970. Elang Mahkota Teknologi
Tbk (EMTK) naik 6,31% ke Rp 1.180. Bisi International Tbk (BISI) menguat 6,17%
ke Rp 1.720.
Sementara lima besar penghuni top losers adalah Samudera Indonesia Tbk
(SMDR) yang anjlok 9,62% ke Rp 3.525. Bentoel International Inv Tbk (RMBA)
terkoreksi 6,74% ke Rp 830. KMI Wire & Cable Tbk (KBLI) turun 4,17% ke Rp 92.
Trikomsel Oke Tbk (TRIO) turun 3,08% ke Rp 630, dan Indofarma Tbk (INAF)
melemah 2,67% ke Rp 73.
[ Teddy Gumilar ]
KONTAN Thu, 24 Mar 2011 ( 12:16:57 WIB )
=======================================================================================

Tidak ada komentar:

Posting Komentar