Jumat, 03 Februari 2012

Saham Perbankan 'Gerogoti' IHSG

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhirnya mengalami koreksi, meski sebagian bursa regional sebagian berbalik arah. Koreksi saham-saham perbankan membuat IHSG tergelincir ke teritori negatif meski bertahan di level 4.000.

Pada perdagangan preopening, IHSG turun 3,324 poin (0,08%) ke level 4.013,578. Sedangkan Indeks LQ 45 turun 0,846 poin (0,12%) ke level 702,222. Membuka perdagangan, Jumat (2/2/2012), IHSG turun 3,2 poin (0,08%) ke level 4.013,702. Indeks LQ 45 turun 0,662 poin (0,09%) ke level 702,406.

IHSG terus menguat meski bursa-bursa regional lainnya mengalami koreksi mengikuti pelemahan bursa Wall Street. IHSG bahkan sempat menyentuh teritori negatif dengan titik terendah di level 4.001,211.

Menutup perdagangan Jumat (3/2/2012), IHSG melemah 0,953 poin (0,02%) ke level 4.015,949. Indeks LQ 45 menguat tipis 0,058 poin (0,01%) ke kevek 703,126.

Perdagangan berjalan cukup ramai dengan frekuensi transaksi mencapai 145.904 kali pada volume 4,860 miliar lembar saham senilai Rp 4,582 triliun. Sebanyak 102 saham naik, 106 saham turun, dan 101 saham stagnan.

Saham-saham yang naik harganya antara lain BRI (BBRI) naik Rp 50 menjadi Rp 7.150, Astra International (ASII) naik Rp 700 menjadi Rp 78.750, Borneo Lumbung Energi (BORN) naik Rp 20 menjadi Rp 880, Gudang Garam (GGRM) naik Rp 1000 menjadi Rp 59.150.

Sedangkan saham-saham yang turun harganya antara lain Bank Mandiri (BMRI) turun Rp 100 menjadi Rp 6.550, Adaro Energy (ADRO) turun Rp 40 menjadi Rp 1.920, Trada Maritime (TRAM) turun Rp 20 menjadi Rp 980, United Tractor (UNTR) turun Rp 450 menjadi Rp 29.250.

Bursa-bursa regional yang tadi pagi melemah, sebagian sudah rebound. Berikut posisi bursa regional hingga Jumat sore ini:
  • Indeks Komposit Shanghai menguat tipis 17,85 poin (0,77%) ke level 2.330,40.
  • Indeks Hang Seng melemah menguat 17,53 poin (0,08%) ke level 20.756,98.
  • Indeks Nikkei-225 melemah 44,89 poin (0,51%) ke level 8.831,93.
  • Indeks KOSPI melemah 11,96 poin (0,60%) ke level 1.972,34.
  • Indeks Straits Times menguat 13,37 poin (0,46%) ke level 2.914,65.
(qom/qom)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar