Senin, 24 Januari 2011

Spekulasi intervensi BI membuat rupiah bergerak stabil

Date : Jan 24 2011, 10:45
Title : News Story
Header : Spekulasi intervensi BI membuat rupiah bergerak stabil


Story
=======================================================================================

JAKARTA. Pergerakan rupiah tak banyak berubah pagi ini. Penyebabnya, pasar
berspekulasi, bank sentral akan berupaya agar nilai rupiah tetap stabil.
Langkah itu diharapkan mampu menahan laju inflasi yang didorong oleh mahalnya
barang-barang impor.
"Sepertinya bank sentral akan melakukan intervensi agar rupiah tetap
stabil. Sokongan untuk pergerakan rupiah masih terlihat seiring dengan masih
lemahnya pasar saham dan obligasi. Apalagi, tingkat inflasi juga mencemaskan,"
ujar Joanna Tan, regional economist Forecast Singapore Pte.
Pada pukul 09.51, rupiah ditransaksikan pada level 9.061 per dollar. Pada
akhir minggu lalu, posisi rupiah berada di level 9.063. Sepanjang tahun lalu,
rupiah menguat sebesar 4,6% dan 16,1% di 2009.
Asal tahu saja, tingkat inflasi Indonesia pada Desember mencapai 6,96%.
Ini merupakan pertumbuhan tercepat dalam 20 bulan terakhir. Sementara, mata
uang rupiah sepanjang tahun ini telah melemah 0,9% seiring aksi jual investor
asing atas saham-saham di Indonesia yang nilainya mencapai US$ 539 juta
sepanjang bulan ini.
[ Barratut Taqiyyah, Bloomberg ]

KONTAN Mon, 24 Jan 2011 ( 10:34:08 WIB )


=======================================================================================

Tidak ada komentar:

Posting Komentar