Sabtu, 28 Mei 2011

Reignwood Investment Gadaikan Saham ENRG

Headline
INILAH.COM, Jakarta - Reignwood International Investment (Group) Company Limited telah melakukan perjanjian gadai saham dengan Siam Commercial Bank Public Company Limited, Hong Kong Branch pada 19 Mei 2011.

Hal ini tertuang dalam surat perjanjian gadai saham kedua perusahaan yang disampaikan PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) ke BEI.

Sesuai dengan perjanjian gadai saham tersebut disebutkan gadai saham ini dilakukan Reignwood dengan menjaminkan sahamnya yang ada di ENRG sebanyak 2.769.550.304 saham.

Perjanjian ini juga mencakup efek tambahan, termasuk namun tidak terbatas pada saham perusahaan, dividen saham yang diterbitkan atas dasar penerbitan dividen, saham bonus, saham hasil dari pemecahan saham, dan saham-saham perusahaan lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar