INILAH.COM, New York - Harapan Yunani dapat terhindar dari gagal bayar telah mendorong Wal Street menguat pada perdagangan Rabu (29/6).
Indeks Dow Jones naik 0,2% ke 12.222, indeks Nasdaq naik 0,04% ke 2.730 dan indeks S&P nak 0,3% ke 1.301. Penguatan di indeks S&P ditopang saham keuangan dan bahan baku.
Parlemen Yunani telah menyetujui paket penghematan untuk lima tahun ke depan dengan 155 suara mendukung dan 138 suara menentang. Namun masih harus menunggu hasil voting besok tentang usulan priovatisasi.
Dari pergerakan indeks, saham BJ Wholesale naik 4,6%, KB Home turun 5%, saham Mosntanto naik 4,19%. Saat ini terjadi kekhawatiran di AS khususnya penduduk Pennsulvania karena terancam bangkrut. Kondisi ini dipicu obligasi swasta yang terancam gagal bayar.
Bursa Eropa Rabu pagi juga menguat mengikuti bursa Asia yang menguat mengikuti ekpektasi penyelamatan utang Yunani oleh hasil voting parlemen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar