Senin, 02 Mei 2011

IJIN IPOBapepam-LK proses ijin efektif 5 calon emiten

Bapepam-LK proses ijin efektif 5 calon emiten
JAKARTA. Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) tengah memproses sejumlah perusahaan yang berniat menerbitkan saham perdananya di pasar modal (IPO).

Berdasarkan data Biro Penilaian Keuangan Perusahaan Sektor Jasa Bapepam-LK hingga saat ini ada lima perusahaan yang tengah menunggu pernyataan efektif dari otoritas pasar modal. Kelima perusahaan tersebut adalah PT Sindomulyo Selaras, PT Buana Listya Tama, Metropolitan Land, PT Panin Life, dan PT Tifa Finance.

PT Sidomulyo Selaras melakukan penawaran umum perdana saham sebanyak-banyaknya 428,57 juta saham. PT Buana Listya akan menawarkan 7,26 miliar saham atau setara dengan 39,75%. PT Metropolitan Land menawarkan sebanyak-banyaknya 2,27 miliar saham, PT Panin Life menawarkan 1,62 miliar saham.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar