Rabu, 20 April 2011

Akuisisi Davomas Ditunda!


JAKARTA - Rencana akuisisi 51,86 persen saham PT Davomas Abadi Tbk oleh PT Uniflora Prima tampaknya tertunda. Pasalnya, Uniflora tampaknya mengalami kesulitan pendanaan untuk akuisisi tersebut.

Direktur Utama Uniflora Johanas Heriamto menuturkan jika pihaknya mencari pendanaan melalui penerbitan surat utang berdenominasi dolar AS. "Namun mengingat kondisi penerbitan dan investor internasional yag kami tawarkan tidak cukup kondusif, maka rencana penerbitan surat utang tersebut untuk sementara ditunda," jelasnya dalam keterangan tertulisnya seperti dikutip dari BEI, Rabu (20/4/2011).

Akibatnya, penyelesaian transaksi tertunda. Tapi, dia menggarisbawahi bukan berarti transaksi tersebut batal. "Saat ini kami tengah berupaya untuk mencari alternatif pendanaan lain yang lebih menguntungkan bagi Uniflora," imbuhnya.

Dia juga menjelaskan, untuk mengakuisisi 6,4 miliar saham atau 51,86 persen kepemilikan di Davomas, Uniflora juga harus melunasi kewajiban Davomas. Di mana anak usaha Davomas, Davomas International Finance Company Pte Ltd memiliki utang berdenominasi dolar AS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar