Senin, 02 Januari 2012

Sesi I, IHSG Turun ke 3.810,3

INILAH.COM, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah usai penutupan perdagangan sesi I, pada awal perdagangan tahun ini.

Pada perdagangan Senin (2/1) hingga sesi I, IHSG turun ke 3.810,308 atau turun 11,68 poin (0,31%) dan indeks LQ45 turun 0,42% ke 670,62. Sektor yang memimpin pelemahan adalah sektor infrastruktur yang turun 0,84%, diikuti sektor perdagangan yang turun 0,63% dan sektor pertambangan yang turun 0,56%.

Jumlah saham naik 87, saham stagnan 84, dan saham turun 118. Nilai transaksi tercatat sebesar Rp485,88 miliar dengan volume perdagangan 1.206.152.000. Asing melanjutkan aksi jual saham dengan nilai net foregin sell tercatat sebesar Rp8,309 miliar.

Saham-saham yang masuk dalam kategori top gainers antara lain, saham SCMA naik Rp150 ke Rp8.000, saham HEXA naik Rp50 ke Rp9.000, shaam INTP naik Rp50 ke Rp17.100, saham GDYR naik Rp150 ke Rp9.700, saham BBNI naik Rp50 ke Rp3.850, dan saham GGRM naik Rp450 ke Rp62.500.

Saham-saham yang masuk dalam kategori top losers diantaranya, saham PGAS turun Rp75 ke Rp3.100, saham MYOR turun Rp250 ke Rp14.000, saham BMRI turun Rp100 ke Rp6.650, saham UNTR turun Rp350 ke Rp26.000, dan saham ASII turun Rp300 ke Rp73.700.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar