INILAH.COM, Jakarta - Bursa saham Indonesia menguat 16,9 poin atau 0,4% ke 3.829,96 pada penutupan perdagangan Jumat (28/10). Volume perdagangan mencapai 5,5 miliar saham senilai Rp5,1 triliun.
Hari ini tercatat 117 saham turun, 111 saham melemah dan 95 saham stagnan. IHSG mengalami net foreign buy sebesar Rp816,3 miliar dengan pembelian asing mencapai rp2,2 triliun dan penjualan asing sebesar Rp1,4 triliun.
Indeks JII naik 3,8 poin ke 536,48, indeks ISSI naik 0,6 poin ke 123,89 dan indeks LQ45 naik 2,8 poin ke 682,7. Penguatan didukung sektor pertambangan 40,7 poin ke 2.779 sedangkan sektor perkebunan mengalami koreksi 18,2 poin ke 2.161.
Indeks tidak dapat melanjutkan penguatan bahkan sempat tertekan ke zona negatif. Level terendah pada hari ini di 3.811,39 dan level tertinggi di 3.875,11.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar