JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup dengan penurunan 0,64% di sesi II. Dengan demikian, posisi akhir indeks saat ini adalah 3.927,608.
Sekitar 146 saham menahan pergerakan indeks di zona merah. Sementara, hanya ada 84 saham yang naik dan 84 saham lainnya diam tak bergerak. Volume transaksi hari ini melibatkan 4,491 miliar saham senilai Rp 4,066 triliun.
Secara sektoral, delapan sektor mencatatkan penurunan. Tiga sektor dengan penurunan paling dalam di antaranya: sektor industri lain-lain yang turun 1,77%, sektor consumer goods yang turun 1,73%, dan sektor manufaktur yang turun 1,66%. Sementara, dua sektor yang naik adalah sektor keuangan dan konstruksi dengan kenaikan masing-masing 0,84% dan 0,55%.
Sejumlah saham yang tercatat di jajaran top losers di antaranya: PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) yang turun 25% menjadi Rp 300, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) turun 5% menjadi Rp 3.800, dan PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) turun 4,55% menjadi Rp 5.250.
Sedangkan di posisi top gainers, terdapat sejumlah saham seperti: PT Intiland Development Tbk (DILD) yang naik 9,43% menjadi Rp 290, PT Multu Prima Sejahtera Tbk (LPIN) naik 3,96% menjadi Rp 2.625, dan PT Smart Tbk (SMART) naik 3,85% menjadi Rp 5.400.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar