Selasa, 19 April 2011

Harga Emas Kembali Menguat


SINGAPURA - Harga emas bergerak menguat akibat sebagai kekhawatiran atas ancaman turunnya peringkat utang Amerika Serikat (AS) dan kekhawatiran utang di Eropa.

Seperti dikutip dari Reuters, Selasa (19/4/2011), harga emas di pasar spot naik 0,8 persen menjadi USD1.493,29 per ounce, masih di bawah rekor tertingginya yang ada dicapainya dalam sesi sebelumnya, USD1.497,20. Sementara emas di pasar berjangka harganya sedikit berubah ke USD1.494,10.

Sebelumnya, harga emas di pasar spot mencapai rekor tertinggi berturut-turut
karena Standard & Poor's mengancam akan downgrade rating kredit AS, di tengah
kekhawatiran tentang krisis utang Eropa.

Harga perak di pasar spot turun 0,4 persen menjadi USD43,16 per ounce, setelah mencapai level tertingginya dalam 31 tahun untuk tiga sesi berturut-turut, melemahnya komoditas ini akibat melemahnya pasar saham terkena sentimen dalam logam mulia yang memiliki aplikasi industri, seperti perak dan paladium. Harga paladium sendiri turun 0,7 persen menjadi USD734,47.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar