Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 47 poin merespons maraknya sentimen positif baik dari global maupun regional. Investor memburu saham-saham berbasis komoditas dan properti.
Membuka perdagangan awal pekan, IHSG menguat 36,061 poin (0,98%) ke level 3.700,741 dan langsung menembus kembali level 3.700. Sentimen positif datang dari bursa global dan regional.
Aksi beli cukup tinggi, meski terjadi ambil untung di beberapa saham. Posisi tertinggi yang bisa diraih indeks hari ini di level 3.729,649.
Pada penutupan perdagangan sesi I, Senin (17/10/2011), IHSG menguat 47,241 poin (1,28%) ke level 3.711,921. Sementara Indeks LQ 45 menanjak 8,963 poin (1,37%) ke level 658,653.
Indeks terbantu banyak sentimen positif hari ini, mulai dari menghijaunya bursa regional dan global akhir pekan lalu sampai rencana penyelesaian krisis utang Eropa oleh G20 yang sudah di depan mata.
Sentimen itu kembali memicu aksi beli investor dan mengantarkan saham-saham unggulan menguat cukup tinggi. Penguatan kali ini dipimpin oleh saham-saham tambang.
Aksi ambil untung terjadi di saham-saham berbasis konsumer karena sudah menguat cukup tinggi pada beberapa perdagangan sebelumnya. Investor masing masih belum terlalu bergairah siang ini.
Perdagangan hari ini berjalan moderat dengan frekuensi transaksi mencapai 85.404 kali pada volume 4,561 miliar lembar saham senilai Rp 2,473 triliun. Sebanyak 191 saham naik, sisanya 38 saham turun, dan 65 saham stagnan.
Bursa-bursa di Asia masih bisa mempertahankan momentum penguatannya yang cukup signifikan. Sentimen positif ini mendorong IHSG terus melaju di zona hijau.
Berikut kondisi bursa-bursa di regional hingga siang hari ini:
- Indeks Komposit Shanghai naik tipis 4,28 poin (0,18%) ke level 2.435,66.
- Indeks Hang Seng menanjak 284,58 poin (1,54%) ke level 18.786,37.
- Indeks Nikkei 225 melonjak 125,76 poin (1,44%) ke level 8.873,72.
- Indeks Straits Times menguat 24,46 poin (0,89%) ke level 2.768,63.
Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers diantaranya Astra Internasional (ASII) naik Rp 1.000 ke RP 67.950, Indo Tambangraya (ITMG) naik Rp 900 ke Rp 42.450, Bukit Asam (PTBA) naik Rp 650 ke Rp 17.750, dan United Tractor (UNTR) naik Rp 550 ke Rp 23.600.
Sementara saham-saham yang turun cukup dalam dan masuk dalam kategori top losers antara lain Gudang Garam (GGRM) turun Rp 1.200 ke Rp 55.900, Surya Citra (SCMA) turun Rp 200 ke Rp 5.500, Asahimas (AMFG) turun Rp 150 ke Rp 7.350, dan Unilever (UNVR) turun Rp 100 ke Rp 15.600.
(ang/qom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar