Kamis, 21 April 2011

KIAS Bayar SAL Senilai Rp78 Miliar

INILAH.COM, Jakarta - PT Keramika Indonesia Assosiasi Tbk (KIAS) menjelaskan telah melunasi utang Senior Amortizing Loan (SAL) senilai Rp78 miliar.

Demikian dikutip dari keterbukaan informasi yang diterbitkan BEI, Kamis (21/4). Pembayaran dilakukan hari ini berdasarkan opini kewajaran atas rencana pelunasan SAL dari penilai independen KJPP Herly, Ariawan & Rekan.

Sumber pendanaan untuk pembayaran SAL berasal dari pinjaman jangka panjang Bank Pan Indonesia (Panin). Pembayaran itu tidak berdampak pada operasional perseroan, walaupun harus mencatat selisih antara nilai yang dibayarkan dengan nilai SAL yang terdapat dalam buku perusahaan. Selain itu perusahaan harus menanggung tambahan bunga pinjaman atas kredit dari Bank Panin tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar