Kamis, 17 November 2011

Pernyataan Fitch juga menyebabkan bursa Jepang muram

Pernyataan Fitch juga menyebabkan bursa Jepang muram
TOKYO. Mayoritas saham yang ditransaksikan di bursa Jepang dilanda aksi jual pagi ini. Pada pukul 09.38 waktu New York, indeks Nikkei 225 Stock Average turun 0,4% menjadi 8.427,79. Pergerakan indeks Nikkei tersebut menuju level penutupan terendah sejak 5 oktober lalu. Sementara, indeks Topix turun 0,6% menjadi 720,05. Dari setiap tiga saham yang turun, hanya ada satu saham yang naik.

Sejumlah saham yang pergerakannya mempengaruhi bursa Jepang adalah: Sumitomo Mitsui Financial Group Inc yang turun 1,4%, Mitsubishi UFJ Financial Group Inc turun 0,9%, dan Olympus Corp naik 11%.

Penurunan indeks Nikkei tersebut terjadi setelah Fitch Ratings mengungkapkan, perbankan AS menghadapi masalah serius jika krisis utang Eropa kian memburuk. Pasalnya, nilai kredit yang perbankan AS pegang kian menyusut.

"Ini merupakan kasus buruk bagi Eropa dan analis yang sebelumnya optimistis akan pertumbuhan ekonomi global menjadi pesimistis dan memangkas prediksi mereka. Kita saat ini sudah berada di satu titik di mana perlu strategi khusus untuk mengatasinya," jelas Matt Riordan dari Paradice Investment Management Pty di Sydney.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar