Selasa, 31 Januari 2012

IHSG Masih Dibayangi Kelesuan

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kemarin ditutup melemah 71 akibat aksi ambil untung di saham-saham unggulan. Koreksi ini membuat IHSG jatuh paling dalam diantara bursa-bursa Asia.

Pada perdagangan Senin (30/1/2012), IHSG ditutup jatuh 71,250 poin (1,79%) ke level 3.915,160. Sementara Indeks LQ 45 ditutup anjlok 15,653 poin (2,23%) ke level 686,969.

Pelemahan IHSG diprediksi masih akan berlanjut meski tipis-tipis saja. Pada perdagangan Selasa (31/1/2012), IHSG diprediksi bergerak fluktuatif cenderung melemah. Investor akan memilih konsolidasi menjelang keluarnya data inflasi BPS.

Bursa Wall Street tadi malam ditutup melemah tipis seiring pembicaraan utang Yunani yang mengalami kebuntuan. Namun saham-saham menunjukkan ketangguhannya sehingga ditutup hanya melemah tipis.

Indeks saham sempat melemah lebih dari 1% menyusul kebuntuan pembicaraan restrukturisasi utang antara pemerintah Yunani dan para pemegang surat utang senilai 200 miliar euro. Kegagalan kesepakatan terjadi menjelang pertemuan para pemimpin Eropa. Namun pada sesi sore, pelemahan saham-saham tertahan.

Pada perdagangan Senin (30/1/2012), indeks Dow Jones industrial average ditutup melemah tipis 6,74 poin (0,05%) ke level 12.653,72. Indeks Standard & Poor's 500 juga melemah 3,32 poin (0,25%) ke level 1.313,01 dan Nasadq melemah 4,61 poin (0,16%) ke level 2.811,94.

Bursa-bursa regional juga masih melemah. Berikut posisi bursa regional Selasa pagi ini:
  • Indeks Nikkei-225 melemah 11,05 poin (0,13%) ke level 8.782,00.
  • Indeks KOSPI melemah 1,25 poin (0,06%) ke level 1.939,30.

Berikut rekomendasi saham untuk hari ini:

eTrading Securities:
Secara teknikal, pada perdagangan kemarin IHSG terkoreksi dengan Candlestick membentuk Bearish Marubozu sekalipun berhasil ditutup di atas garis Supportnya di level 3907. Dari pergerakan indiaktor teknikal, perlu diperhatikan MACD yang membentuk deathcross dengan MACD histogram yang bergerak memanjang di area negatif. Pada perdagangan Selasa (31/1), diperkirakan IHSG akan bergerak pada range 3875-3948.

Panin Sekuritas:
IHSG kemarin bergerak melemah seiring dengan sentimen negatif dari angka pertumbuhan ekonomi K4-12 Amerika Serikat yang dibawah ekspektasi. Investor diindikasikan juga memilih untuk menunggu hasil dari KTT Uni Eropa. Selain itu proyeksi BI dan BPS akan tingginya inflasi Januari juga menahan pergerakan indeks. Hari ini kami proyeksikan indeks akan bergerak fluktuatif dengan kisaran support-resistance 3.890-3.950.

(qom/qom)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar