INILAH.COM, Jakarta - Harga emas akan bersiap untuk terkoreksi dan ini dapat digunakan sebagai entry point oleh investor yang ingin mendapatkan eksposur di logam mulia, sementara dolar cenderung menguat akibat sudah terlalu banyak pesimisme tentang hal itu.
Hal ini disampaikan investor terkenal Jim Rogers kepada CNBC Selasa (29/11). Emas terpukul le rekor terendahnya setelah mencapai rekor tertinggi tahun ini dipicu ketakutan investor bank sentral mencetak uang di seluruh dunia dan oleh krisis utang yang berlarut-larut di zona euro mencari perlindungan di logam mulia. "Saya memiliki emas dan saya tidak menjual emas saya," ujar Rogers seraya menunjukkan bahwa harga komoditi telah naik selama 11 tahun berturut-turut. "Suatu saat harga emas akan terkoreksi."
"Saya memiliki dolar, saya memiliki beberapa lainnya juga," katanya.
Tahun lalu semua orang pesimis tentang dolar, termasuk saya ketika semua orang berada pada sisi yang sama untuk sementara. Rogers mengatakan ia juga memiliki renminbi China dan yen Jepang.
Jika harga emas turun menuju $1.200 per ounce, Rogers mengatakan dia akan 'sangat gembira.' "Saya mungkin akan lebih tertarik di $1.600. Di $1.710 atau apa pun itu, sekarang saya tidak membeli emas hari ini, Saya hanya mengamati. Dan juga untuk perak," katanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar