JAKARTA. Saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) melejit hingga siang ini. Kenaikan saham ini bahkan sukses mendongkrak pergerakan IHSG. TLKM melesat 3,36% ke level Rp 7.700 per saham, pada pukul 11.42 WIB.
Saham TLKM diminati karena ekspektasi emiten ini akan membagikan dividen sebesar 55% dari laba bersih tahun lalu. Analis PT Mandiri Sekuirtas Raditya Christian Artono menyebut, jumlah tersebut lebih besar dari pembayaran dividen sebelumnya yang hanya 50%.
Kemarin, Deputi Menteri BUMN Irnanda Laksanawan mengatakan, pemerintah akan mengusulkan pembayaran dividen sebesar 50% hingga 55% dari laba bersih tahun lalu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar