JAKARTA. Saham PT Aneka Tambang (ANTM) hari ini tampak bergairah. Pada pukul 11.41, saham ANTM tercatat naik 2,2% menjadi Rp 2.300.
Disinyalir, lonjakan harga emas dunia menjadi pendorong aksi borong investor untuk saham ANTM tersebut.
Catatan saja, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat di Comex, New York, kembali mendekati level rekor dengan naik 0,3% menjadi US$ 1.510,13 per troy ounce.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar