Kamis, 30 Juni 2011

Maspion Grup Gabungkan INAI dan ALMI?

Gb
Grup Maspion selaku pemegang saham pengendali PT Indal Alumunium Industry Tbk (INAI) dan Alumindo Light Metal Industry Tbk (ALMI) dikabarkan berencana melakukan merger terhadap keduanya. Penggabungan dilakukan dalam rangka efisiensi.

"Diketahui dari saudara sepupu Alim Markus (Dirut ALMI dan INAI), bahwa Maspion group sedang berencana melakukan merger atas kedua perusahaannya ini untuk meningkatkan efisiensi," kata salah satu pelaku pasar, Rabu (28/6/2011).

Menurutnya, beberapa bandar yang sudah mengetahui rencana ini sedang mengoleksi saham keduanya sebelum resmi diumumkan ke publik. Hasilnya, saham INAI dan ALMI cukup aktif ditransaksikan pada perdagangan kemarin.

Pada perdagangan selasa kemarin, saham INAI ditutup naik 15 poin (3,57%) ke level Rp 435 per lembar. Sahamnya diperdagangkan 386 kali dengan volume 9.044 lot senilai Rp 1,988 miliar.

Sementara saham ALMI menguat 170 poin (14,28%) ke level Rp 1.360 per lembar. Sahamnya ditransaksikan 596 kali dengan volume 5.068 lot senilai Rp 3,294 miliar.


Disclaimer: Redaksi detikFinance tidak bertanggung jawab atas isi dari rumor saham ini. Semua keputusan investasi tetap berada di tangan investor.

(ang / ang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar