Jumat, 04 November 2011

Yunani Melunak, Bursa Eropa Menanjak

Medium
INILAH.COM, London - Bursa saham Eropa melanjutkan penguatan pada perdagangan Jumat (4/11) dengan kesediaan Yunani mengupayakan konsensus politik menyetujui prasyarat bailout kedua.

Indeks FTSE naik 0,3% ke 5.563, indeks CAC naik 0,4% ke 3.209 dan indeks DAX naik 0,12% ke 6.140, seperti yang dikutip dari yahoofinance.com.

"Tampaknya drama Yunani telah berhenti sementara waktu dan beberapa sinyal akan mengikuti persyaratan bailout. Tetapi situasi masih jauh dan Yunani masih berpotensi jatuh. Sebab belum ada dana yang siap dikucurkan sehingga akan menciptakan ketidakpastian," kata Koen De Leus, analis di KBC Securities di Brussels.

Perbankan Eropa banyak memiliki eksposur di negara yang berpotensi krisis. Kondisi ini akan mengancam neraca mereka.

Bursa Asia makin naik tajam seperti indeks Hang Seng naik 3,4%, indeks Nikkei naik 1,8%, indeks Shanghai naik 0,5%, indeks Kospi naik 3,1%, indeks STI naik 1,7%, indeks KLSE naik 0,65% dan indeks ASX naik 2,6%.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar