Senin, 16 Mei 2011

Inilah Pilihan Saham Senin (16/5)

Headline
INILAH.COM, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan menguat pada perdagangan saham Senin (16/5) dengan kisaran 3.820-3.848 didukung sentimen global.

Hal itu disampaikan analis PT Sinarmas Sekuritas Jansen Kustianto, Minggu (15/5)."Pengumuman data inflasi Amerika Serikat dapat memberikan sentimen terhadap indeks. Secara teknikal indeks cenderung menguat pada kisaran 3.820-3.848," ujar Jansen.

Sementara itu, analis senior PT HD Capital Tbk Yuganur Widjanarko mengatakan, bila terjadi koreksi akibat melemahnya Dow Jones dapat digunakan sebagai kesempatan akumulasi untuk antisipasi technical rebound yang akan terjadi setelah libur nanti. Yuganur memprediksikan IHSG berada di kisaran support 3.790-3.770-3.680 dan resistance di kisaran 3.850-3.920-4.000.

Untuk saham-saham yang direkomendasikan, Jansen merekomendasikan untuk memperhatikan saham PT Bank Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Indika Energy Tbk (INDY), dan PT Tambang Bukit Asam Tbk (PTBA). Sedangkan Yuganur merekomendasikan saham PT Astra International Tbk (ASII), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Adaro Energy Tbk (ADRO), dan PT Bank Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR). "Saya rekomendasikan buy untuk saham BBRI, ADRO, dan BBJR)," kata Yuganur seperti dikutip dari situs PT HD Capital Tbk.

Pengamat pasar modal Gema Goeyardi menuturkan, IHSG ada kemungkinan menguat ke level 3.878-3.906. IHSG diprediksikan akan mencetak rekor baru pada pekan depan. Gema merekomendasikan, saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI), ADRO, PT PP London Sumatra Tbk (LSIP), BBRI, PT Gajah Tunggal Tbk (GJTL), PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG), dan PT Bakrieland Development Tbk (ELTY).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar