Kamis, 13 Oktober 2011

Indeks acuan Negeri Sakura menanjak ke level tertinggi dalam sebulan

Indeks acuan Negeri Sakura menanjak ke level tertinggi dalam sebulan
TOKYO. Bursa Jepang menanjak pada transaksi hari ini. Pada pukul 12.38 waktu Tokyo, indeks Nikkei 225 Stock Average naik 1,3% menjadi 8.851,02. Level tersebut kian mendekati posisi tertingginya sejak 16 September lalu. Sedangkan indeks Topix naik 1,1% menjadi 761,67.

Sejumlah saham yang pergerakannya mempengaruhi bursa Negeri Sakura ini antara lain: Mitsubishi UFJ Financial Group Inc yang naik 1,8%, Fanuc Corp yang naik 3,4%, dan Advantest Corp yang naik 6,2%.

"Akhirnya, kecemasan krisis utang Eropa akan mengguncang perekonomian global mulai mereda. Sentimen pasar mulai membaik," jelas Mitsushige Akino, analis Ichiyoshi Investment Management Co.

Catatan saja, indeks Topix sudah merosot sebesar 16% di sepanjang tahun ini hingga kemarin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar