Rabu, 01 Juni 2011

Saham Unggulan Positif, IHSG Sesi I Menguat 0,27%

Headline
INILAH.COM, Jakarta - Pergerakkan IHSG pada perdagangan Rabu (1/6) sesi I ditutup naik 10,4 poin atau 0,27% ke 3.847,46. Volume perdagangan mencapai 4,5 juta saham senilai Rp2,6 triliun.

Indeks JII naik 2,5 poin ke 533,92, indeks ISSI naik 0,6 poin ke 124,47 dan indeks LQ45 naik 2,2 ke 684,47. Penguatan ditopang sektor perkebunan yang naik 23,54 poin ke 2.424,20, sektor pertambangan naik 23,54 ke 3.259,86 dan sektor industri dasar naik 14,3 poin ke 1.078,64.

Indeks sejak pembukaan terus menguat meskipun sempat berada di zona negatif. Level tertinggi sesi I di 3.856,61 dan level terendah di 3.832,34. IHSG mengalami net foreign buy sebesar Rp136,14 miliar dengan pembelian asing mencapai Rp847,8 miliar dan penjualan asing sebesar Rp711,6 miliar.

Saham yang menguat seperti saham ASII naik Rp850 ke Rp59.600, ASRM naik Rp500 ke Rp2.900, SMAR naik Rp400 ke Rp8.000, AALI naik Rp250 ke Rp23.850, BYAN naik Rp250 ke Rp17.650, AUTO naik Rp200 ke Rp16.300, DSSA naik Rp200 ke Rp17.000, UNVR naik Rp200 ke Rp14.900, JKON naik Rp170 Rp880, AMFG naik 150 ke Rp7.000, HMSP naik Rp150 ke Rp29.100, BBCA naik Rp100 e Rp7.200.

Sementara saham yang turun seperti saham MBAI turun Rp1.400 ke Rp25.500, EXCL turun Rp250 ke Rp5.900, UNTR turun Rp200 ke Rp22.800, GGRM turun Rp150 ke Rp43.400, SCMA turun Rp125, ITMG turun Rp100 ke Rp46.900, JPFA turun Rp100 ke Rp4.075, KLBF turun Rp100 ke Rp3.475.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar