Jumat, 22 Juli 2011

Simak beberapa event penting yang bakal mempengaruhi pasar Asia hari ini

Simak beberapa event penting yang bakal mempengaruhi pasar Asia hari ini
TOKYO. Sejumlah event dan agenda berikut diramal akan mempengaruhi pergerakan pasar mata uang dan obligasi Asia.

Jepang:
- Tokyo Electric Power Co akan menggelar konferensi pers pada pukul 11.00 dan 16.30 mengenai krisis nuklir Fukushima Prefecture.
- Menteri Keuangan Yoshihiko Noda, Menteri Perekonomian Kaoru Yosano, dan Sekretaris Kabinet Yukio Edano akan menggelar media briefing setelah pertemuan kabinet.
- Tingkat yield untuk obligasi pemerintah dengan bunga 1,2% yang jatuh tempo Juni 2021 naik 1,5 basis poin menjadi 1,095% di Tokyo, kemarin. Yen diperdagangkan pada level 78,56 per dollar pada pukul 07.43 di Sydney.

India:
- Bank sentral akan menjual kombinasi obligasi yang jatuh tempo pada 2017, 2022, dan 2027 senilai 120 miliar rupe atau setara dengan US$ 2,7 miliar.
- Tingkat yield untuk obligasi pemerintah dengan tingkat bunga 7,8% yang jatuh tempo April 2021 adalah 8,27%. Rupe berada di level 44,5050 per dollar.

Malaysia:
- Bank Negara akan melaporkan cadangan devisa asing per 15 Juli. Pada akhir Juni lalu, cadangan berada di posisi US$ 134,3 miliar.
- Tingkat yield untuk obligasi pemerintah dengan tingkat bunga 4,16% yang jatuh tempo Juli 2021 adalah 3,88%. Nilai tukar ringgit berada di level 2,9983 per dollar.

Taiwan:
- Berdasarkan estimasi sejumlah ekonom yang disurvei Bloomberg, tingkat pengangguran akan turun menjadi 4,4% pada Juni dari 4,41% pada bulan sebelumnya.
- Tingkat yield untuk obligasi pemerintah dengan tingkat bunga 1,375% yang jatuh tempo Maret 2021 adalah 1,539%. Dollar Taiwan berada di level NT$ 28,890 per dollar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar