INILAH.COM, Jakarta - Per Juni 2011, pertumbuhan kredit BRI mencapai 17,49% atau Rp265,82 triliun.
Menurut Direktur Bisnis Kelembagaan BRI Asmawi Syam, pertumbuhan kredit ini disokong oleh kredit mikro yang tingkat pertumbuhannya mencapai 35,39% dari Rp62,02 triliun menjadi Rp83,97 triliun per Juni 2011. "Untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada nasabah mikro, BRI terus menambah jumlah Teras BRI yang merupakan kepanjangan tangan dari BRI Unit," tuturnya.
"Pengembangan Teras BRI dimulai pada akhir 2009 dan per Juni 2011 jumlah Teras BRI mencapai 929 unit yang tersebar di pasar tradisional di seluruh Indonesia," tandasnya.
Sementara penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) BRI sampai akhir Juni 2011 tercatat Rp31,39 triliun kepada lebih dari 4,58 juta debitur. Outstanding KUR BRI pada triwulan II 2011 Rp13,2 triliun dan total debitur 1,82 juta orang. [cms]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar