Rabu, 06 Juli 2011

Indeks menutup transaksi hari ini dengan koreksi 0,39%

JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore ini mengalami koreksi setelah turun 0,39% ke level 3.908,956.
Koreksi ditengarai akibat melemahnya 120 saham yang diperdagangkan. Sementara saham yag naik hanya 89. Sedangkan 84 saham diam tak bergerak.

Secara sektoral, pelemahan ini terjadi pada delapan dari sepuluh sektor yang diperdagangkan. Penurunan tertinggi terjadi di aneka industri sebesar 1,38%. Sementara sektor yang paling menghijau adalah industri dasar, yaitu sebesar 0,81%.

Perdagangan hari ini lumayan ramai. Ini tercermin dari total volume saham yang diperdagangkan bisa mencapai 4,44 miliar. Di sisi nilai perdagangan, hari ini mencatat transaksi senilai Rp 3,733 triliun.

Beberapa saham yang berada di jajaran top losers adalah Bank ICB Bumiputera Tbk (BABP) yang turun 24,37% ke Rp 90, Inti Agri Resources Tbk (IIKP) melemah 20% ke Rp 520, dan Centrin Online Tbk (CENT) turun 15,38% ke Rp 110.

Sementara saham-saham yang berada di jajaran top gainers antara lain adalah Prasidha Aneka Niaga Tbk (PSDN) yang naik 24,39% ke Rp 255, Tunas Batu Lampung Tbk (TBLA) menguat tajam 11,86% ke Rp 660, dan Polychem Indonesia Tbk (ADMG) naik 11,67% ke RP 670.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar