Senin, 10 Oktober 2011

Prancis&Jerman Sepakat, Bursa Eropa Naik

Prancis&Jerman Sepakat, Bursa Eropa Naik
INILAH.COM, London - Kesepakatan pemimpin Prancis dan Jerman untuk mengurangi kekhawatiran terhadap krisis Eropa telah memicu kenaikan bursa saham Eropa pada perdagangan Senin (10/10).

Indeks FTSE naik 0,25 ke 5.317, indeks DAX naik 0,15 ke 5.686 dan indeks CAC naik 0,2% ke 3.102, seperti dikutip dari yahoofinance.com.

Sentimen positif ini setelah Kanselir Jerman Angela Merkel menegaskan para pemimpin Eropa akan melakukan segala sesuatu yang diperlukan supaya bank Eropa memiliki modal cukup. Merkel bergabung dengan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy membujuk investor untuk mengurangi beban krisis yang mengguncang pasar global.

"Ini hanya positif untuk pasar di jangka pendek. Ini baik karena pemerintah telah menyadari bahwa mereka harus melangkah," kata Joe Rundle, Kepala Perdagangan di ETX Capital.

Untuk bursa saham berjangka AS diprediksi naik pada perdagangan hari ini yang dimotori indeks S&P memperpanjang reli pekan lalu.

Sedangkan bursa Asia bergerak mixed seperti indeks Hang Seng turun 0,1% ke 17.684, indeks Nikkei naik 0,9% ke 8.605, indeks Shanghai turun 0,6% ke 2.344 dan indeks ASX naik 0,9% ke 4.201.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar