Rabu, 25 Mei 2011

Harga CPO reli, investor beralih ke minyak kedelai

Harga CPO reli, investor beralih ke minyak kedelai
SINGAPURA. Kontrak harga crude palm oil (CPO) mengalami penurunan hari ini. Beredar spekulasi, reli harga CPO yang terjadi belakangan mendorong investor lebih memilih minyak kedelai sebagai alternatif.

Pada pukul 12.30 waktu Kuala Lumpur, kontrak harga CPO untuk pengantaran Agustus turun 0,8% menjadi 3.352 ringgit atau US$ 1.095 per metrik ton di Malaysia Derivatives Exchange. Pada minggu lalu, harga CPO naik 3,5%.

"Pada saat harga CPO melejit terlalu tinggi, minyak kedelai terlihat lebih menarik. Jadi secara otomatis, akan ada perpindahan. Buyer saat ini memilih untuk menunggu dan memperhatikan pasar," jelas Vijay Mehta, director of Commodity Links Pte.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar