Jumat, 24 Juni 2011

Bursa China Topang IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik

INILAH.COM, Jakarta - Pada perdagangan Jumat (24/6), IHSG ditutup naik 0,63% ke 3.847,98.

Penguatan indeks sore ini ditopang kenaikan tajam bursa regional, terutama Hang Seng yang naik 1,9% dan Shanghai yang naik 2,16%.

Sebanyak 158 saham mengalami kenaikan, 86 saham turun, dan 83 saham stagnan. Indeks LQ45 naik 0,71% ke level 681,56, sedang JII naik 1,19% ke level 530,98.

Asing banyak melakukan pembelian di pasar dan mencatatkan net foreign buy sebesar Rp405,71 miliar.

Volume perdagangan sore ini mencapai 3,51 miliar saham dengan nilai transaksi sebesar Rp3,17 triliun.

Saham-saham yang turun tajam sore ini adalah ASII yang naik 1,8%, DSSA naik 5,9%, INDR naik 13,13%, UNVR naik 2,33%, NIPS naik 8,33%, dan INDS naik 5,05%.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar