Jumat, 24 Juni 2011

Harga minyak anjlok, saham GIAA reli terkuat dalam tiga pekan

Harga minyak anjlok, saham GIAA reli terkuat dalam tiga pekan
JAKARTA. Saham PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) naik paling tajam setidaknya dalam tiga pekan terakhir, setelah anjloknya harga minyak.

Saham maskapai penerbangan terbesar di tanah air ini melejit 3,9% ke level Rp 540 per saham, hingga pukul 15.27 di Jakarta. Ini reli terbesarnya sejak 31 Mei.

Kemarin, harga minyak berjangka tumbang hingga US$ 4,39 atau setara 4,6% ke level US$ 91,02 per barel di New York. Koreksi harga minyak mengurangi risiko kenaikan biaya bahan bakar bagi perseroan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar