Selasa, 12 Juli 2011

Bursa Australia Terkoreksi, Macarthur Melonjak

Headline
INILAH.COM, Los Angeles – Bursa Australia bergabung dalam aksi penjualan saham global Selasa (12/7) pagi, atas kekhawtiran krisis utang zona euro.

Indeks S & P / ASX 200 turun 1,1% ke level 4.530,80. Bank memimpin penurunan, dengan National Australia Bank Ltd turun 2%, Australia & New Zealand Banking Group turun 1,5%, dan Macquarie Group Ltd terkoreksi 2,4%.

Saham yang fokus pada ekspor juga melemah, dengan Fortescue Metals Group Ltd turun 1,7% dan BlueScope Steel Ltd memperpanjang kerugian dari sesi sebelumnya sebesar 3,2%.

Namun, ada beberapa emiten yang menguat , Macarthur Coal Ltd melesat 36,8%, setelah menerima tawaran pengambilalihan dari perusahaan AS Peabody Energy Corp dan ArcelorMittal. [ast]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar