Selasa, 16 Agustus 2011

MYOH akan Reverse Stock Saham Jadi Rp200/Lembar

Headline
INILAH.COM, Jakarta - PT Myoh Technology Tbk (MYOH) akan melakukan pengurangan jumlah saham dari 8 saham senilai Rp25 menjadi 1 saham senilai Rp200 atau reverse stock.

Demikian dikutip dari keterbukaan informasi yang diterbitkan BEI, Selasa (16/8). Perseroan menunjuk PT Kresna Graha Sekurindo sebagai pembeli siaga saham kurang dari satu.

Reverse stock ini bagian dari pelaksanaan rencana perseroan untuk melakukan penawaran umum terbatas I kepada pemegang saham perseroan dalam rangka penerbitan HMETD yang akan dilaksanakan perseroan setelah selesai reverse stock selesai.

Untuk itu, perseroan terlebih dahulu meminta persetujuan dari pemegang saham pada 12 Setember 2011. Periode pembelian saham odd lot oleh pembeli siaga dimulai pada 15 September dan berakhir 21 September. Serta dimulainya transaksi dengan saham nominal baru adalah 12 Oktober.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar