INILAH.COM, Jakarta - Boy Garibaldi Thohir, mewakili Trinugraha Capital & Co telah membeli sekitar 45% saham non pengendali PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN).
Hal ini disampaikan Corporate Secretary perseroan Cornelius Henry dalam keterbukaannya ke BEI, Jumat (20/5).
Perusahaan menyambut baik kepemilikan Trinugraha Capital & Co ke perseroan. Perusahaan percaya akan memperoleh keuntungan dari keberadaan Trinugraha Capital & Co sebagai salah satu pemegang saham BFI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar