Selasa, 26 Juli 2011

Inilah Saham Teraktif Perdagangan Selasa (26/7)

Headline
INILAH.COM, Jakarta - Pada perdagangan saham Selasa (26/7), saham PT Jaya Pari Steel Tbk (JPRS) mencatatkan saham teraktif dengan frekuensi 33.404 kali senilai Rp199,55 miliar.

Demikian seperti dikutip dari data Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (26/7). Urutan kedua yang menjadi saham teraktif antara lain PT Prima Alloy Steel Universal Tbk (PRAS) dengan frekuensi 6.173 kali senilai Rp6,82 miliar. Urutan ketiga saham teraktif yaitu saham PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) dengan frekuensi 5.654 kali senilai Rp149,42 miliar.

Urutan keempat, saham PT Bakrieland Development Tbk (ELTY) mencatatkan saham teraktif dengan frekuensi 3.880 kali senilai Rp171,63 miliar. Urutan kelima, saham PT Darma Henwa Tbk (DEWA) mencatatkan saham teraktif dengan frekuensi 3.753 kali senilai Rp108,47 miliar. Urutan keenam, saham PT Tifa Finance Tbk (TIFA) dengan frekuensi 3.136 kali senilai Rp12,64 miliar.

Urutan ketujuh, saham PT Bakrie and Brothers Tbk (BNBR) mencatatkan saham teraktif dengan frekuensi 3.057 kali senilai Rp85,99 miliar. Urutan Kedelapan, saham PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) mencatatkan saham teraktif dengan frekuensi 3.006 kali senilai Rp85,99 miliar.

Urutan kesembilan, saham PT Sierad Produce Tbk (SIPD) mencatatkan saham teraktif dengan frekuensi 2.788 kali senilai Rp41,12 miliar. Urutan kesepuluh, saham PT Asia Pacific Fibers Tbk (POLY) mencatatkan saham teraktif dengan frekuensi 2.451 kali senilai Rp64,88 miliar.

Sebelumnya, PT Jaya Pari Steel Tbk (JPRS) mencatatkan penurunan laba bersih komprehensif sebesar 15,11% menjadi Rp29,76 miliar pada Semester 1-2011 dari Rp38,59 miliar pada periode serupa 2010.

Penurunan laba bersih di Semester 1-2011 ini dipicu penurunan laba usaha Perseroan menjadi Rp41,56 miliar dari Rp44,59 miliar pada Semester 1-2010. Selain itu, Perseroan juga mengalami kerugian selisih kurs sebesar Rp106,03 juta pada Semester 1-2011. [cms]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar