JAKARTA. PT Radiant Utama Interinsco Tbk (RUIS) melalui perusahaan afiliasi PT Supraco Lines, membeli mobile offshore production unit (MOPU) senilai US$ 35 juta. Perseroan teleh meneken akta jual beli MOPU dengan Maleo MOPU Producer Inc (MMPI), pada 25 Juli 2011.
MOPU adalah fasilitas produksi lepas pantai yang sejak 2006 silam dioperasikan perseroan untuk salah satu perusahaan minyak dan gas di Selat Madura. Selama ini, perseroan menyewa aset MOPU tersebut dari MMPI.
Sekretaris Perusahaan RUIS Coki Lubis dalam keterbukaan informasi menyebut, perusahaan akan membiayai pembelian aset itu dengan menggunakan kredit dari Bank DBS Indonesia dan Enterprise Fund Ltd. Maka, di hari yang sama, perseroan juga telah meneken perjanjian kredit dengan DBS Indonesia dan Enterprise Fund. Pinjaman tersebut akan dijamin dengan aset MOPU beserta tagihannya kepada kedua kreditur itu.
Perseroan yakin pembelian fasilitas produksi tersebut akan berdampak positif bagi kinerja perusahaan. "Pasalnya, perusahaan dapat mengurangi beban sewa yang selama ini harus dibayar perseroan kepada MMPI," ujar Coki.
Manajemen RUIS memperkirakan dengan pembelian aset MOPU, laba bersih perusahaan bakal meningkat sebesar Rp 5 miliar di tahun ini, dan bertambah Rp 12 miliar di 2012.
Coki bilang, transaksi pembelian ini diharapkan terealisasi pada 29 Juli 2011, sesuai kesepakatan perseroan dan MMPI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar