Senin, 01 Agustus 2011

Bursa Asia sumringah terpicu sentimen kesepakatan utang AS

Bursa Asia sumringah terpicu sentimen kesepakatan utang AS
TOKYO. Pasar saham Asia menguat setelah Presiden AS Barack Obama menyebut para pemimpin Kongres mencapai kesepakatan menaikkan plafon utang dan memangkas defisit negara. Sentimen ini meningkatkan prospek bagi perbankan dan eksportir.

Indeks MSCI Asia Pasifik naik 0,8% ke 137,82, pada pukul 9.52 waktu Tokyo. Sekitar lima saham reli berbanding satu saham yang turun. Indeks regional ini tumbang 1,6% pada pekan lalu karena kekhawatiran AS tidak akan mencapai kesepakatan menaikkan batas utang sebelum tenggat waktu besok.

Indeks Nikkei 225 menguat 1,6%, sementara indeks Kospi maju 1,5%. Adapun, indeks Australia S&P/ASX 200 reli 1,%, pada pagi ini.

Saham-saham yang menyokong indeks diantaranya, Toyota Motor Corp yang market terbesarnya di Amerika Utara, naik 1,4% di Tokyo. Saham Samsung Electronics Co. yang penjualan terbesar keduanya di AS, reli 2,1% di Seoul. Lalu, saham bank terbesar ketiga di Australia, National Australia Bank Ltd. melaju 2,3% di Sydney. Saham bank terbesar di Jepang, Mitsubishi UFJ Financial Group Inc. juga melonjak 4,1% setelah melaporkan laba kuartal pertama naik tiga kali lipat.

Sekitar 257 perusahaan yang tergabung di MSCI Asia Pasifik sudah melaporkan kinerja keuangannya sejak 11 Juli hingga pukul 9 pagi hari ini, di Tokyo. Sebanyak 115 diantaranya merilis laba yang melebihi perkiraan pasar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar