TOKYO. Pagi ini, pergerakan dollar perkasa atas 16 mata uang utama dunia. Spekulasi yang beredar di pasar saat ini adalah, negara-negara di kawasan Eropa masih berjuang untuk mengatasi penyebaran krisis utangnya sehingga mendongkrak permintaan si hijau.
"Perekonomian AS cukup buruk. Sedangkan krisis utang Eropa masih menjadi momok. Sehingga sentimen pasar belum akan membaik untuk jangka waktu yang cukup panjang. Pekan ini merupakan skenario pelepasan resiko, sehingga meningkatkan permintaan dollar AS dan franc," papar Alex Sinton, senior dealer ANZ National Bank Ltd di Auckland, Selandia Baru.
Sebaliknya, euro keok ke level terendah dalam tiga minggu terakhir versus dollar setelah Partai Kanselir Angela Merkel kalah di kampung halamannya. Sementara itu, sudah tiga hari terakhir, franc Swiss menguat terhadap euro.
Pagi tadi, dollar perkasa ke level US$ 1,4138 per euro, paling perkasa sejak 11 Agustus lalu. Pada pukul 08.19 waktu Tokyo, dollar berada di level US$ 1,4154 dari US$ 1,4025 di New York pada 2 September lalu. Sedangkan nilai tukar yen berada di posisi 76,87 yen dari sebelumnya 76,80 yen. Sedangkan franc Swiss berada di posisi 1,1178 per euro dari 1,1201. Euro sendiri melemah ke posisi 108,79 yen dari sebelumnya 109,11 yen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar