JAKARTA. Indeks harga saham gabungan (IHSG) terus mendaki sejak dibuka pertama kali setelah libur panjang sepekan kemarin. Gairah para investor untuk melanjutkan peruntungan tampaknya tak terbendung. Pada penutupan perdagangan sesi pertama hari ini, Senin (05/09), indeks ditutup pada level 3.903,93 atau naik 1,62%.
Kenaikan indeks bukan tanpa alasan. Pasalnya kesepuluh sektor mendukung reli tersebut. Tiga sektor bahkan mampu mencetak kenaikan di atas 2% yakni aneka industri 2,61%, keuangan 2,54% dan infrastruktur 2,13%.
Saham yang mengalami kenaikan pun mendominasi perdagangan sesi pertama yakni sebanyak 121 saham. Sisanya, 66 saham turun dan 72 saham tak bergerak. Nilai perdagangan sesi pertama sebesar Rp 3,16 triliun dengan total saham yang diperdangkan sebanyak 2,15 miliar.
Tiga penghuni top gainers adalah FKS Multi Agro Tbk (FISH) yang naik 15% menjadi Rp 2.300, Sejahtera Anugrahjaya Tbk (SRAJ) yang naik 13,51% menjadi Rp 420 dan Tempo Inti Media Tbk (TMPO) yang naik 9,32% menjadi Rp 129.
Sementara trio top losers adalah Myoh Techmology Tbk (MYOH) yang turun 13,4% menjadi Rp 84, Asuransi Dayin Mitra Tbk (ASDM) turun 12,5% menjadi Rp 350 dan Multi Prima Sejahtera Tbk (LPIN) yang turun 7,27% menjadi Rp 2.550.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar