Selasa, 07 Juni 2011

Bursa Jepang Dibuka Fluktuatif

Headline
INILAH.COM, Los Angeles - Saham Jepang fluktuatif dalam perdagangan Selasa (7/6), dengan koreksi bursa AS membatasi penguatan.

Indeks Nikkei Stock Average dan Topix mendatar setelah bergerak naik ke level 9.378,81, dan 808,18 masing-masing.

Saham Toyota Motor Corp naik 0,9% setelah sebuah laporan bahwa perusahaan menaikkan produksi hibrida Prius sebesar 70% karena permintaan yang kuat.

NTT DoCoMo Inc naik 0,6% setelah memecahkan kesalahan teknis yang mempengaruhi perusahaan pengguna ponsel area Tokyo, sementara saingannya Softbank Corp melompat 1 %.

Sebuah laporan terpisah mengatakan, bahwa Sony Corp dan Toshiba Corp dapat menggabungkan unit panel LCD mereka, telah melemahkan saham Sony 1,7%, namun Toshiba naik 1,3% . Di antara saham yang anjlok terbesar, Canon Inc turun 3,1%, karena dolar jatuh terhadap yen semalam. [ast]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar