Senin, 09 Mei 2011

BUMN Perkebunan Diharapkan IPO Tahun 2012

Headline
INILAH.COM, Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengharapkan, PT Perkebunan Nusantara (PTPN) V, VII, dan XIII dapat melakukan penawaran umum saham perdana pada 2012.

Hal itu disampaikan Deputi Usaha Primer BUMN, Megananda Daryono di Jakarta, Senin (9/5). "PTPN V, VII, dan XIII diharapkan IPO 2012," ujar Megananda.

Lebih lanjut ia mengatakan, PTPN V, VII, dan XIII lebih membutuhkan dana untuk ekspansi. Kementerian BUMN pun mendorong PTPN V, VII, dan XIII dapat melakukan penawaran umum saham perdana. "Kami mendorong PTPN V, VII, dan XIII karena lebih butuh dana untuk ekpansi dan yang lain sudah bagus," tegas Megananda.

Terkait holding perkebunan, Megananda menuturkan, saat ini holding perkebunan masih di Kementerian Keuangan. Apabila holding sudah selesai, PTPN akan ada yang melakukan penawaran umum saham perdana pada 2012. "Holding perkebunan kita masih menunggu dari Kementerian Keuangan," kata Megananda. [hid]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar