Senin, 13 Juni 2011

Ikuti Regional, IHSG Senin Pagi Dibuka Turun 0,7%

Headline
INILAH.COM, Jakarta - Bursa saham Indonesia pada perdagangan Senin (13/6) pagi dibuka turun 28,43 poin atau 0,7% ke 3.759,22. Volume perdagangan mencapai 145,6 juta saham seniilai Rp124,7 miliar.

Perdagangan diwarnai dengan 112 saham turun, 10 saham naik dan 48 saham stagnan. IHSG mengalami net foreign buy sebesar Rp9,3 miliar dengan pembelian asing mencapai Rp40,5 miliar dan penjualan asing sebesar Rp31,2 miliar.

Indeks JII turun 5,3 poin ke 515,14, indeks ISSI trun 1,1 poin ke 120,29 dan indeks LQ45 turun 7,3 poin ke 662,74. Sektor yang melemah terdalam adalah sektor pertambangan turun 36,3 poin ke 3.233,42 disusul sektor perkebunan yang turun 27,6 poin ke 2.320,45.

Sementara bursa saham Asia bergerak negatif pada perdagangan Senin pagi. Pelemahan ini melanjutkan pekan lalu karena menjelang rilis data China yang diperkirakan negatif

Pergerakan bursa Asia dimotori saham Toyota Motor Corp turun 2,1%, saham Caon Inc turun 1,3% di Jepang. Sementara, saham Hankook Tire Co turun 3,4% di Seoul. Indeks Nikkei turun 0,9%, indeks Kospi di Seoul turun 0,4%. Untuk bursa Australia hari ini tutup karena merayakan libur nasional. Indeks FTSI turun 0,4%, indeks KLSE turun 0,4%.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar