Jumat, 26 Agustus 2011

Menunggu pernyataan Bernanke, bursa Asia bergerak liar

Menunggu pernyataan Bernanke, bursa Asia bergerak liar
TOKYO. Bursa Asia masih bergerak liar. Investor sepertinya masih mau menunggu pernyataan Pimpinan the Federal Reserve Ben S Bernanke nanti malam. Selain itu, pasar juga cemas menunggu dirilisnya data ekspor AS yang diramal akan melambat.

Pada pukul 15.50 waktu Tokyo, indeks MSCI Asia Pacific naik 0,6% menjadi 120,37. Sebelumnya, bursa Asia sempat delapan kali keluar masuk zona hijau. Sementara itu, indeks Nikkei 225 Stock Average Jepang naik 0,3%, indeks S&P/ASX 200 Australia turun 0,3%, Shanghai Composite Index China turun 0,1%, indeks Hang Seng Hongkong turun 0,2%, dan indeks Kospi Korea Selatan naik 0,8%.

Saham-saham yang pergerakannya mempengaruhi bursa Asia antara lain: Billabong International Ltd yang anjlok 5% di Sydney, Li & Fung Ltd turun 1,2% di Hongkong, dan Industrial & Commercial Bank of China Ltd naik 5% di Shanghai.

"Investor banyak yang menunggu, itu sebabnya harga-harga saham hanya mengalami sedikit perubahan. Pasar berfluktuasi seiring dengan digelarnya rapat the Fed. Saya memprediksi, mereka tidak akan mengumumkan kebijakan monetary easing yang besar," papar Naoki Fujiwara dari Shinkin Asset Management Co di Tokyo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar