Kamis, 11 Agustus 2011

Anak Usaha DSSA Dirikan Usaha Joint Venture

Medium
INILAH.COM, Jakarta - Anak Usaha PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA), PT Rolimex Kimia Nusamas (RKN) dan PT Saribuni Dewata Lestari (SDL mendirikan sebuah perusahaan joint venture bernama PT Rolimex Suburin Hutani (Suburin).

Dalam keterbukaannya ke BEI, Kamis (11/8) Corporate Secretary DSSA Hermawan Tarjono menjelaskan di perusahaan joint venture ini RKN memiliki 70% saham, sementara SDL 30% saham. Suburin akan berusaha di bidang perindustrian dan perdagangan pupuk, namun tidak terbatas pada produksi dan perdagangan pupuk slow release atau dalam jenis lain.

Suburin juga berencana untuk mendirikan pabrik pupuk untuk memproduksi pupuk slow release di wilayah Jambi dengan perkiraan investasi sekitar Rp17 miliar. SDL akan memberikan bantuan teknologi yang diperlukan Suburin untuk memproduksi pupuk tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar