JAKARTA. Saham PT Asiaplast Industries (APLI) terbang cukup tinggi pada transaksi pagi. Per pukul 10.21, saham APLI melonjak 4,13% menjadi Rp 126. Data Bloomberg menunjukkan, Danareksa Sekuritas menjadi satu-satunya broker yang memborong saham ini senilai Rp 1,25 juta.
Sepertinya, aksi ekspansi APLI menjadi salah satu alasan mengapa saham ini menanjak. Seperti yang diberitakan sebelumnya, APLI mulai mengeksekusi rencana diversifikasi usahanya. Produsen plastik ini akan mulai memproduksi polyethylene terephthalate (PET) akhir September nanti. PET adalah bahan kimia yang sering dipakai sebagai bahan baku serat sintetik dan kemasan makanan.
APLI berharap bertambahnya produk ini bisa mengatrol kinerja keuangan di semester dua 2011. Di periode tersebut emiten aneka industri ini menargetkan bisa mencetak kenaikan penjualan bersih sebesar 20% dibanding penjualan di semester satu lalu yang sebesar Rp 148,28 miliar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar