Selasa, 21 Juni 2011

Akhir Juni, TPIA rampungkan pendirian anak usaha baru

Akhir Juni, TPIA rampungkan pendirian anak usaha baru
JAKARTA. PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) bakal merampungkan pendirian anak perusahaan baru yang bergerak di bidang pengelolaan terminal dan fasilitas pelabuhan, pada akhir Juni 2011.

"Pelabuhan yang dimaksud adalah Jetty, yang selama ini sudah beroperasi di pabrik Chandra Asri Petrochemical di Banten," ujar Corporate Secretary & Investor Relations Director TPIA, Selasa (21/6).

Kebutuhan investasi untuk pendirian anak usaha tersebut sekitar US$ 5 juta, dan bersumber dari kas internal perseroan. Hingga 31 Maret 2011 posisi kas TPIA sebesar US$ 126 juta.

Suryandi menambahkan, dengan berdirinya anak usaha itu, maka fasilitas pelabuhan dapat dimanfaatkan industri lain di sekitar pabrik TPIA. Lini bisnis perusahaan petrokimia ini pun bakal semakin kuat. Terutama, dapat mendukung kinerja pendapat berkelanjutan perseroan di tahun-tahun mendatang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar