Kamis, 21 Juli 2011

Euro menguat ke level paling perkasa dalam seminggu belakangan

Euro menguat ke level paling perkasa dalam seminggu belakangan
TOKYO. Pergerakan euro masih dalam tren penguatan. Siang ini, euro menguat ke level tertinggi dalam satu minggu terakhir terhadap dollar. Keperkasaan mata yang bersama di kawasan Eropa ini terjadi setelah Kanselir Jerman Angelina Merkel dan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy mencapai kesepakatan untuk bersama-sama membantu penyelesaian masalah krisis utang Yunanu.

Pada pukul 15.12 waktu Tokyo, euro menguat 0,4% menjadi US$ 1,4273. Euro juga mengalami penguatan 0,4% atas yen menjadi 112,45. Jika berhadapan dengan franc Swiss, euro perkasa 0,6% menjadi 1,1720.

Sekadar tambahan informasi, adanya kerjasama antara Prancis dan Jerman akan dibicarakan pada pertemuan di Brussels yang berlangsung hari ini. "Kesepakatan tersbeut membangun fondasi bahwa bakal ada jalan keluar atas permasalahan utang di kawasan Eropa. Hal ini sangat kontras dengan apa yang terjadi pada awal minggu ini. Bakal ada prospek kestabilan untuk sementara waktu dalam beberapa minggu ke depan," jelas Andre De Silva, head of Asia Pacific rates research HSBC Holdings Plc di Hongkong.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar