Kamis, 21 Juli 2011

Sesi I, IHSG Naik ke 4.055

INILAH.COM, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bertahan di zona hijau hingga penutupan perdagangan sesi I hari ini.

Pada awal pembukaan perdagangan Kamis (21/7), IHSG naik 2,439 poin (0,06%) ke level 4.053,071. Indeks tersebut naik tipis pada penutupan perdagangan sesi I menjadi 4.054,9 atau naik 4,27 poin (0,11%), sedangkan Indeks LQ45 naik tipis 1,276 poin (0,17%) ke level 715,321.

Frekuensi perdagangan pada sesi I mencapai 95.714 kali dengan volume 3,861 miliar lembar saham senilai Rp2,35 triliun. Sebanyak 98 saham naik, 141 saham turun, dan 79 saham stagnan.

Adapun saham-saham yang menjadi top gainers diantaranya, saham Gudang Garam Tbk (GGRM) naik Rp1.000 ke Rp53.400, saham Indo Tambangraya Tbk (ITMG) naik Rp950 ke Rp50.200, saham United Tractor Tbk (UNTR) naik Rp550 ke Rp25.600, dan saham Resources Alam Tbk (KKGI) naik Rp400 ke Rp6.200.

Dan saham-saham yang masuk top losers antara lain, saham Multibreeder Tbk (MBAI) turun Rp500 ke Rp27.900, saham Indomobil Tbk (IMAS) turun Rp400 ke Rp10.500, saham Astra International Tbk (ASII) turun Rp300 ke Rp71.650, dan saham Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) turun Rp250 ke Rp4.025.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar